Peserta yang mengikuti fieldtrip di Wisata Hutan Mangrove Sukadana, Kabupaten Kayong Utara, beberapa waktu lalu. Foto dok : Simon/YP
Setelah memberikan materi tentang Pengenalan Hutan Mangrove di dalam kelas, Yayasan Palung mengajak siswa-siswa SMP Negeri I Sukadana belajar langsung di Hutan Mangrove sekaligus memanfaatkan waktu class meeting sekolah.
Dalam kegiatan ini dikenalkan jenis-jenis tumbuhan yang ada di hutan mangrove seperti bakau, api-api, lindur, nyirih, nipah dan pidada. Dikenalkan juga jenis perakaran tumbuhan di mangrove seperti akar napas/pasak, akar tunjang, akar gantung, akar papan, akar banirdan akar lutut.
Kegiatan ini dilakukan selama tiga hari (10-12 Desember 2019) dan diikuti siswa/i kelas 8 A sampai 8 F dengan kuota 2 kelas perhari.
Field Trip ini didampingi oleh Simon Tampubolon (@sifrx90_solotravl ) Riduwan (@mas_duwan20 ) Mahendra (@mahendra7496 ) dari Yayasan Palung, Sidiq Nurhasan ( @sidiq_nurhasan ) dan Joko Suprianto (@joko_supianto87 ) dari relawan. Pada kegiatan tersebut pula dihadiri juga oleh guru pendamping dari SMPN I Sukadana.
Siswa/i ini sangat antusias mengikuti kegiatan. Pihak sekolah juga berterima kasih atas adanya kegiatan ini dan berharap mengadakan kegiatan lainnya untuk menambah wawasan dan pengetahuan siswa.