Gunung Palung Orangutan Conservation Program
Ida Saparida terpilih menjadi salah satu pahlawan konservasi Disney Conservation Fund (DCF) 2019. Ida merupakan peserta dari Indonesia yang mendapatkan penghargaan untuk 50 orang dari 50 negara di seluruh dunia ini.
Perjalanan Ida bermula pada Agustus 2011, ketika mengikuti pelatihan dan lokakarya dari Program Konservasi Orangutan Gunung Palung (Gunung Palung Orangutan Conservation Program/ GPOCP). Ia pun mulai mengembangkan komunitas pengrajin. Berkat dukungan jaringan dari GPOCP, Ibu Ida mampu mengembangkan strategi untuk meraih pembeli yang lebih luas melalui kerja sama dengan distributor swasta dan pemerintah.
Sumber Berita, Artikel Kompas.com dengan judul “Ida Saparida, Peraih Penghargaan Disney Conservation Fund 2019”, https://lifestyle.kompas.com/read/2020/02/07/091637820/ida-saparida-peraih-penghargaan-disney-conservation-fund-2019