Gunung Palung Orangutan Conservation Program
Saat ini Yayasan Palung memiliki Galeri Hasil Hutan Bukan Kayu (HHBK). Galeri tersebut menampung berbagai macam hasil karya kerajinan para perajin binaan di Kantor Yayasan Palung Bentangor Education Center di Desa Pampang Harapan, Kabupaten Kayong Utara.
Program Sustainable Livelihood (Program Mata Pencaharian Berkelanjutan) Yayasan Palung melakukan pendampingan/membina para perajin melalui pemberdayaan masyarakat di sekitar kawasan Taman Nasional Gunung Palung, salah satunya melalui hhbk.
Adapun kegiatan utama dari Program SL salah satunya seperti pendampingan dalam mengolah hasil hutan bukan kayu (HHBK).
Produk-produk hhbk ini merupakan hasil dari kreasi tangan-tangan terampil para perajin dari kelompok binaan Yayasan Palung yang ada di Kabupaten Kayong Utara.
Beberapa produk kerajinan hhbk tersebut adalah seperti tikar pandan, lekar, bakul, tanjak, kipas dan beberapa anyaman yang dapat digunakan sebagai aksesoris. Produk-produk hhbk ini bisa didapatkan dengan harga yang terjangkau di galeri ini.
Selain itu, di galeri ini juga tersedia berbagai macam panganan lokal seperti keripik singkong, keripik keladi, masekat yang bahan bakunya dari kelapa, kripik pisang. Yuk bagi berminat kunjungi Galeri HHBK Yayasan Palung.
Baca juga : https://www.instagram.com/p/CZggWGMr8Ck/
Petrus Kanisius
(Yayasan Palung)