(Puisi)Rinduku Rimba Raya yang Bahagia

Rimba raya. (Foto : Erik Sulidra).

Rindu rimba raya, rindu bahagianya

Bahagia akan tajuk-tajuk yang rimbun

Rimba yang raya memberi napas bagi sebagian besar makhluk hidup

Ku merindu rimba karena ku tahu ia harus bahagia

Ku rindu rimba raya karena ia tidak baik-baik saja kini

Bahagianya tak jarang berganti tangis dan derai air mata

Rimbun berganti rebah tak berdaya

Dilema yang ada selalu mendera entah hingga kapan berakhir

Tetapi, jerit tangis satwa acap kali terdengar atau nyata dipelupuk mata

Tangis itu menjadi gundah gulana segala bernyawa saban waktu

Lihatlah yang sering mendera; kebakaran lahan, asap, tanah longsor dan banjir bandang

Apakah rimba raya, satwa, dan manusia bahagia?

Bahagia berarti riang yang menyenangkan, menggembirakan bagi sebagian bersar makhluk hidup

Napas sebagian besar makhluk hidup tergantung/bergantung kepada kita semua hari ini

Bila rimba raya boleh rimbun hingga nanti, napas semua makhluk boleh bangga bahagia

Harapku, rimba raya, kita bisa harmoni dan senantiasa bahagia bersama selamanya.

Tulisan ini sebelumnya dimuat di : https://www.kompasiana.com/pit_kanisius/631ef1ffa65da8273f2930b2/rinduku-rimba-raya-yang-bahagia?page=2&page_images=1 

Ketapang, Kalimantan Barat, 12 September 2022

Petrus Kanisius-Yayasan Palung

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d blogger menyukai ini: